News Detail

HUT ke-2, Jon's Barbershop Sebulan Layani 900 Konsumen

Selasa, 15 Januari 2019 08:25
Tribun Family card
Manajer Jon's Barbershop, Kang Danny di Jon's Barbershop, Jalan Johar Nomor 90 Pontianak, Rabu (09/01/2019).  
Laporan Wartawan Tribun Pontianak, Ishak
 
TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, PONTIANAK - Rabu (09/01/2019) jadi hari istimewa Jon's Barbershop and Coffe dan para "awak"nya. Barbershop di Jalan Johar nomor 90, Pontianak itu, kini menjejak usia dua.
 
Menyambut momentum ulang tahun kedua ,Jon's Barbershop lantas merayakannya dengan cara yang cukup istimewa, bahkan juga bagi pelanggannya.
 
"Khusus untuk hari ini, kami berikan diskon separuh harga untuk semua konsumen kami," ungkap Manajer Jon's Barbershop, Kang Danny, saat ditemui, Rabu (09/01/2019).
 
Ia mengungkapkan, diskon separuh harga ini diberikan nyaris untuk semua layanan di tempat ini. Mulai dari hair cutting (potong rambut), shaving (cukur), dan lain sebagainya.
 
Jika pada hari normalnya hair cutting dipatok seharga Rp 40 ribu "per kepala", maka pada hari ulangtahun ini konsumen cukup membayar seharga Rp 20 ribuan saja.
 
Selain diskon, Jon's Barbershop and Coffee menurutnya juga mengagendakan aksi sosial di malam harinya, berbagi dengan masyarakat di lingkungan sekitar lokasi Jon's Barbershop and Coffee beroperasi.
 
"Itu juga bentuk aksi sosial kami lah di hari istimewa ini," katanya lagi.
 
Masuk tahun ke tiga beroperasi, Jon's Barbershop and Coffe saat ini terbilang cukup besar. Selain punya cabang di Singkawang, pada 2019 ini, juga direncanakan buka cabang baru di Pontianak.
 
"Mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa segera dioperasikan. Rencananya masih tetap di Pontianak, di sisi lain kota Pontianak," sambungnya.
 
Dalam sebulan, pihaknya menurutnnya bisa melayani konsumen lebih dari 900-an orang.
 
Jon's Barbershop and Coffee juga menjadi pilihan para pemenang kartu Tribun Family Card atau TFC Premium.
 
Barbershop satu ini, memang tercatat menjadi satu di antara merchant TFC Premium Tribun Pontianak dengan layanan gratis hair cutting sebanyak 3 kali dalam setahun.
 
"Kami di sini sebulannya bisa layani konsumen sampai 930-an orang. Lebih dari 30-an di antaranya saban bulannya adalah pengguna kartu TFC Premium Tribun Pontianak," sambungnya.
 
Pada momentum hari ulangtahun ke dua ini, pihaknya pun menurutnya berkomitmen semakin tingkatkan kualitas layanan semaksimal mungkin. Baik di penataan rambut (hair cutting), shaving layanan - layanan lainnya.
 
Ia optimis itu akan dapat direalisasikan mengingat semua layanan konsumen di tempat ini, dikerjakan tenaga handal dan berpengalaman. Sehingga hasilnya bisa disesuaikan dengan semua keinginan konsumen.
 
Jon's Barbershop and Coffee pun menurutnya akan selalu ditata sebaik mungkin, sehingga menjadi tempat yang nyaman. Selain tuang tunggu yang nyaman, pihaknya saat ini memang sudah sediakan berbagai menu.
 
Sehingga saat menunggu, konsumenpun bisa menikmati berbagai sajian istimewa. Terutama dari berbagai minuman kopi Single origin macam robusta dan arabica Kerinci, Purworejo, Gayo Wine, Gayo Aceh dan sebagainya.
 
Juga ada pula menu minuman lain seperti green tea, sampai cuancino. Harganya juga sangat terjangkau, hanya antara Rp 10 sampai Rp 15 ribu per cangkir.
 
"Konsumen juga bisa dapat paket tuna kaleng hanya dengan menambah bayaran sebesar Rp 10 ribu dari harga awal hair cutting. Jadi konsumenpun bisa dapet banyak keistimewaan saat datang ke tempat kami," pungkasnya. (*)
 
Penulis: Tribun Pontianak
Editor: Administrator
NEWS POPULER